Kerja Freelance Nggak Perlu Digital, Kenalin RUMAH JOB

Mau kerja tapi gak punya bakat di dunia digital? Sesuai dengan headline kali ini 'Kerja Freelance Nggak Perlu Digital', ada satu start up yang menarik untuk diulas.

Mendapatkan pekerjaan bagi sebagian orang memang terasa sulit, bahkan yang sudah punya keahlian sekalipun. 

Kenapa hal itu bisa terjadi? Kurangnya koneksi atau ketidakmampuan seseorang mencari informasi terkait pekerjaan yang diinginkan menjadi faktor utama.

Misalkan kamu sudah mempunyai keahlian dibidang photography, jika tak mendapatkan klien satu pun, saya rasa ada yang salah dengan cara mendapatkan klien pertama kamu atau kurangnya branding kemampuan yang dimiliki.

Nah, berkat keresahan seorang Founder yang satu ini, kemampuan yang kamu miliki bisa disalurkan untuk mendapatkan klien pertama.

Tidak hnya kemampuan photography saja yang diterima, bagi seseorang yang mempunyai kemampuan atau skill dan belum dapat kerjaan tetap, RUMAH JOB mungkin bisa menjadi solusinya.

Setelah saya cek website rumahjob.id, memang situs ini masih dalam tahap pengembangan. Namun, jika situs marketplace jasa ini bisa terealisasikan dengan baik, ini bisa menjadi pembuka jalan bagi seseorang yang mempunyai kemampuan untuk mendapatkan pekerjaan.

Semua ini berasal dari keresahan seorang Founder RUMAH JOB, Kevin Johanes

Permasalahan awalnya memang terdengar sepele, sebagai 'anak rumahan' yang gak punya waktu untuk merapihkan rambutnya, disamping pekerjaan yang menumpuk juga. 

Terlintas sebuah ide dibenak Kevin, gimana kalau ada sebuah website yang memungkinkan kita untuk pesan sebuah jasa langsung ke rumah? pungkasnya

Setelah aku observasi orang-orang di lingkungan sekitar, mereka juga punya keluhan yang sama. Ingin pergi ke barber tapi mager keluar rumah, ada yang jago dibidang otomatif tapi gak punya modal untuk membangun bengkel, dan masih banyak lagi keluhan yang di dengar. Apakah ini pertanda baik untuk mengatasi masalah ini? Akhirnya aku memutuskan untuk membangun start up yang mampu menyelesaikan masalah ini

RUMAH JOB Indonesia adalah startup marketplace yang menyediakan jasa on-demand service, yang membolehkan pelanggan untuk memesan jasa pekerjaan langsung ke rumahnya. Pekerjaan seperti pangkas rambut, salon, make up artist. 

Dan juga pekerjaan kasar seperti konstruksi, mekanik, service eletronik/listrik, sampai pekerjaan yang lebih formal/profesional seperti EO, fotografi.

Sesuai dengan motonya yakni "Meng-online-kan pekerjaan offline", ini bisa menjadi peluang baru bagi seseorang yang mempunyai kemampuan yang mengharuskannya bekerja secara offline.

Apa yang menarik dari RUMAH JOB sebagai situr lowongan kerja?

Salah satu yang menarik dari situs lowongan kerja lainnya adalah konsep mendatangkan pekerja langsung ke rumah pelanggannya. 

Rata-rata, situs lowongan kerja membutuhkan pekerja yang bersifat remote atau jarak jauh. Nah, RUMAH JOB fokus mencari talent yang mampu bekerja secara langsung (offline).

Peluang pekerjaan yang mengharuskan seseorang bekerja secara offline bisa lebih meningkat berkat adanya RUMAH JOB ini.

Saat ini, kebanyakan pekerjaan dilakukan secara digital, contoh seperti Content Writer, Editor, Programmer, dan pekerjaan digital lainnya. Jenis pekerjaan online memang membutuhkan pengetahuan akan teknologi digital dan tidak bisa didapatkan secara cepat.

Beberapa kemampuan di atas memang tidak banyak dikuasai oelh banyak praktisi pekerjaan jasa yang mengharuskan turun ke lapangan.

Untuk itu, RUMAH JOB membuka peluang seluas-luasnya untuk seseorang yang mempunyai kemampuan yang harus dikerjakan secara offline.

Kenapa harus RUMAH JOB?

Sudah menjadi keharusan bagi RUMAH JOB memberikan kenyamanan untuk pelanggan dan pekerja. Semua transaksi dilakukan secara online lewat website. 

Pelanggan secara leluasa bisa memilih pekerja yang ingin mereka sewa layaknya seperti marketplace. 

Terdapat beragam pilihan pekerjaan yang ditawarkan oleh RUMAH JOB, bahkan pekerja bisa request pekerjaan yang belum ada di list RUMAH JOB. 

Terkait komisi, RUMAH JOB cuma mengambil 20% dari pendapatan pekerja. Sebagai pekerja juga, kamu menggunakan jasa yang diberikan oleh RUMAH JOB untuk mendapatkan pekerjaan dan bertemu dengan pelanggan yang membutuhkan jasa atau kemampuan kamu. Intinya, semua yang terlibat sama-sama diuntungkan kok. 

Sebagai pengguna yang bijak, kamu harus merecek kembali terkait apa yang ada pada tulisan ini. 

Salam cerdas, semoga kamu bisa mendapatkan pekerjaan yang layak dan sesuai dengan keinginan.

Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url