Sinopsis Deca-Dence (2020) - Ancaman Gadoll

Anime yang akan hadir pada summer 2020 memiliki keunikan masing - masing, salah satunya adalah anime Deca-Dence. Anime dengan genre action memang selalu digemari oleh banyak orang, adegan pertarungan yang ditampilkan menjadi daya tarik tersendiri. Kelihatannya anime Deca-dence akan fokus menampilkan pertarungan epik di dalamnya.

Setelah melihat promotional video anime ini, saya berpikir bahwa anime ini terinpirasi dari Attack on Titan. Dilihat dari alat yang digunakan dalam pertarungan melawan para gadoll. 

Oh iya Gadoll sendiri adalah monster yang telah menghancurkan umat manusia hingga ambang kepunahan. Saat ini, umat manusia harus tinggal di dalam benteng bergerak agar terhindar dari ancaman para Gadoll.

Dari kualitas grafik anime ini saya rasa sangat bagus dan ceritanya menarik untuk diikuti. Bisa kalian lihat sendiri nanti promotional video anime ini dibawah. Saya sendiri langsung dibuat penasaran akan seperti apa kelanjutan anime Deca-dence ini.

Deca-Dence merupakan karya original yang ditulis oleh Hiroshi Seko, anime ini akan diproduksi oleh studio NUT. Anime Deca-Dence sudah tayang sejak 8 Juli 2020 dengan jumlah episode sebanyak 12 episode.


Sinopsis Deca-Dence

Kemunculan makhluk bernama Gadoll membuat manusia diambang kepunahan selama bertahun - tahun. Makhluk tersebut membuat para manusia harus melindungi diri dengan membangun benteng bergerak dengan tinggi 3000m agar terhindar dari ancaman Gadoll.

Denizers of deca-dence terbagi menjadi 2 kategori yakni Gear yang merupakan pejuang garis depan yang bertarung melawan para Gadoll dan Tankers. Namun tankers tidak memiliki kemampuan bertarung layaknya seorang Gear.

Suatu hari, ada gadis bernama Natsume yang merupakan seorang tankers bermimpi menjadi seorang Gear dan dipertemukan dengan tukang reparasi baju besi dari Deca-dence. Namun pertemuan tersebut tidak mendapatkan respon positif, Natsume tidak pernah menyerah dengan mimpinya,

Informasi Deca-Dence

Tipe : TV
Episode : 12
Status : Telah Tayang
Tayang : 8 Juli 2020 sampai 23 September 2020
Perdana : Summer 2020
Produser : AT-X, Kadokawa Media House, Kadokawa, NewGin
Lisensor : Funimation
Studio : Nut
Sumber : Original
Genre : Action, Sci-Fi, Adventure
Durasi : 23 menit
Next Post Previous Post
2 Comments
  • lets Dub ur Step!
    lets Dub ur Step! 18 Juli 2020 pukul 12.29

    masih ga ngerti, gear itu dikendaliin sama mahluk mahluk apa sih??

    • Restu Kersana
      Restu Kersana 18 Juli 2020 pukul 13.54

      Manusia sama bot. Tonton aja nanti dijelasin di episode kedua tentang seluk beluk gear dan peran para botnya.

Add Comment
comment url