28 Anime Comedy Terbaru dan Terbaik, Bikin Kamu Ngakak Tiap Nonton

Kita kedatangan banyak judul anime comedy yang seru dan menarik untuk diikuti. Meski tidak 100% genrenya comedy, namun dibeberapa scene kadang kala menyajikan unsur comedy yang bikin ketawa dan selalu seru untuk ditonton.

Rekomendasi anime comedy yang akan saya berikan merupakan anime keluaran terbaru dan anime ongoing. 

Beberapa judul anime ongoing yang akan saya berikan ini mungkin kamu sudah mengetahui sebagiannya. Bagi kamu yang ingin sedikit serius ketika menonton anime, coba tonton anime drama terbaik versi infokuy.

Anime comedy keluaran terbaru pun tidak kalah serunya lho dengan anime ongoing. Jadi, pastikan kamu mengikuti artikel ini sampai akhir.

Salah satu anime ongoing yang memasukkan unsur comedynya adalah Tensei shitara Slime Datta Ken Season 2. 

Meski bukan genre comedy seutuhnya, namun anime ini sering kali menyajikan scene yang lucu. Apalagi tingkah laku Rimuru yang bikin ketawa dibeberapa scene.

Nah, agar tidak ketinggalan mengetahui rekomendasi anime comedy bikin ngakak. Saya sudah menyiapkan 28 rekomendasi anime comedy terbaru dan terbaik yang bisa kamu ketahui.

28 Anime Comedy Terbaru dan Terbaik Bikin Ngakak Abis

1. Zombieland Saga Season 2

Season kedua dari anime Zombieland Saga akan tayang pada Spring 2021 mendatang. Menceritakan Sakura Minamoto yang bermimpi menjadi seorang idol. Sayangnya, dia mengalami hal buruk. Sakura meninggal dalam kecelakaan lalu lintas yang mendadak. 

Sepuluh tahun kemudian, dia bangun di Prefektur Saga. Namun, dia menemukan dirinya sebagai zombie tanpa ingatan masa lalu. 

Sementara itu, dia bertemu dengan pria bernama Koutarou Tatsumi yang menjelaskan bahawa dirinya telah dibangkitkan bersama 6 gadis zombie lain dari era yang berbeda dengan tujuan untuk merevitalisasi Saga secara ekonomi.

Sebuah komedi konyol yang mengambil genre idol, Zombieland Saga menceritakan perjuangan grup idol Franchoucou yang menghangatkan hati untuk menyalamatkan Prefektur Saga.

2. Shaman King (2021)

Manta Oyamada, seorang siswa sekolah menengah biasa yang memutuskan untuk mengambil jalan pintas melalui pemakaman, karena dia terlambat masuk kelas pada suatu malam. 

Dia melihat boca laki - laki sedang duduk di atas batu nisan dan menarik perhatian Manta untuk mendekatinya.

 Namun teror datang menghampiri Manta, dia mencoba melarikan diri dari teror yang menimpanya. Kemudian bocah itu memperkenalkan dirinya sebagai You Asakura, seorang Shaman-in-training. 

Asakusa mendemontrasikan kekuatannya. Karena Manta mampu melihat roh, mereka bekerja sama untuk mencapai tujuan You menjadi Raja Shaman berikutnya.

3. Otome Game no Hametsu Seaseon 2

Season kedua dari anime Otome Game no Hametsu. Menceritakan seorang gadis bernama Katarina Claes yang menjalani hidupnya sebagai putri Duke.

Namun, ada kejadian yang membuat dirinya mengingat belum kehidupan masa lalunya sebelum menjalani kehidupans sebagai putri Duke. 

Faktanya, ia adalah seorang otaku yang meninggal dalam perjalan sekolah setelah menghabiskan malamnya untuk bermain game kesukaannya.

4. Cheat Kusushi no Slow Life

Suatu hari, Reiji tiba - tiba dipindahkan ke dunia lain. Dia memanfaatkan keterampilan terbaiknya dalam membuat ramuan. Dengan hal ini, dia bisa menghasilkan banyak uang. Inilah kehidupan Reiji yang baru, menyenangkan, dan dikenal sebagai apoteker di toko obat desa.

5. Tenchi Souzou Design-bu

Pada mulanya Tuhan menciptakan langit dan bumi. Dia juga mencari berbagai macam hewan untuk menghuni planet ini. 

Namun, dia merasa terlalu melelahkan untuk memikirkan ide - ide baru dalam kriteria yang diinginkan. Tuhan menunjuk sebuah organisasi Tim Desain Surga untuk melakukan pekerjaan itu!

Shimoda adalah malaikat yang baru direkrut, dia diberi tugas sebagai perantara antara Tuhan dan Tim Desain. 

Saat sedang melakukan pekerjaannya, dia menyaksikan rekan kerjanya mendapatkan ide - ide yang menarik dan banyak sekali bentuk kehidupan yang unik sesuai dengan keinginan Tuhan.

6. Non Non Biyori Nonstop

Renge, Natsumi, Komari, dan mantan gadis kota besar Hotaru menjalani kehidupan yang tenang di pedesaan Jepang. Tetapi, segalanya jauh lebih menarik ketika pendatang baru Akane Shinoda pindah ke rumah di sebelah keluarga Koshigaya.

7. Bungou Stray Dogs Wan!

Hari demi hari karya Bungou Stray Dogs semakin populer, karakter agensi detektif bersenjata dan mafia akan tampil dalam bentuk chibi. Dengan pembawaan yang berbeda, cerita yang disampaikan akan banyak sekali lelucon di dalamnya.

8. Tensei shitara Slime Datta Ken Season 2

Ketika kembali dari perjalanannya, Rimuru Tempest melihat kota yang telah ia bangun bersama para monster mengalami kehancuran. 

Belum diketahui siapa yang menghacurkan kota tersebut, bahkan kemampuan Void God Azatothnya pun tidak mampu memprediksikan kejadian ini. Kisah ini akan terus berlanjut di season keduanya nanti.

9. Koi to Yobu ni wa Kimochi Warui

Pertemuan aneh Amakusa Ryou, seorang pebisnis berspesifikasi tinggi dengan sahabat kakak SMA-nya, Arima Ichika. Dari sana, dia mulai jatuh cinta.

Di satu sisi, dia mendekatinya dengan metode yang tidak baisa. Sementara disisi lain, Ichika menaggapinya dengan jijik, penuh hinaan.

Ini adalah kisah komendi romansa tentang karyawan elit yang sinting dengan gadis sekolah menengah otaku.

10. Sentouin, Hakenshimasu!

Dunia hampir dalam genggaman mereka, pemimpin tertinggi perusahaan Kisaragi adalah sebuah kelompok kriminal bawah tanah yang berubah menjadi megacorp jahat. 

Mereka memutuskan untuk mencoba menaklukan antarbintang. Age Tempur Enam adalah orang yang akan menjelajahi planet asing.

11. Kyuukyoku Shinka shita Full Dive RPG

Hiro Yuuki mendapatkan game role-playing game Kiwame Quest. Game ini dibuat dengan teknologi terbaik, bahkan game ini mengklaim teknologinya setara dengan kenyataan. 

Mulai dari grafik yang memukau, perilaku NPC, aroma tumbuhan, dan sensasi angin yang menyapu kulit bisa dirasakan oleh para pemainnya.

Karena terlalu realistis, Kiwane Quest menggunakan kemampuan fisik kehidupan nyata para pemain dalam game. 

Dipukul dalam game sangat menyakitkan dan luka tebas pun membutuhkan waktu berhari - hari untuk sembuh. Inilah game realistis yang sangat menegangkan.

12. Dragon, Ie wo Kau.

Ketika seorang naga gagal memenuhi standar menakutkan yang ditetapkan untuknya, keluarganya akan mengusinya. Dia lantas memulai pencarian untuk mendapatkan rumah yang baru. 

Tetapi, kehidupan di jalan bukannah tempat yang cocok bagi binatang legenda yang pengecut. Dalam dunia fantasi yang dipenuhi dengan elf, kurcaci, dan makhluk mistis lainnya.

13. Kobayashi-san Chi no Maid Dragon S

Season kedua dari anime Kobayashi-san Chi no Maid Dragon akan tayang pada summer 2021 mendatang.

Ketika Kobayashi akan berangkat ke tempat kerja. Tepat di depan pintu apartemennya, dia menemukan pemandangan yang sangat menakutkan, kepala naga mentapnya dari seberang balkon. 

Seketika naga itu berubah menjadi gadis lucu dan energik dengan pakaian main yang dikenakannya.

Naga itu mengenalkan dirinya sebagai Tooru, inilah kehidupan pelayan naga dan seorang programmer yang cukup unik.

14. Tensei shitara Slime Datta Ken Season 2 Part 2

Menarik nih, meski anime Tensei shitara Slime Datta Ken baru saya mengeluarkan season keduanya dan masih ongoing. Anime ini langsung mengeluarkan season 2 part 2 nya pada musim Summer 2021 mendatang.

15. Slime Taoshite 300-nen

Tiba - tiba sekarat karena terlalu banyak bekerja, Azusawa Aizawa menemukan dirinya di hadapan seorang malaikat. Ia pun bereinkarnasi ke dunia baru sebagai penyihir abadi. 

Tidak sadar menghabiskan hari - harinya dengan membunuh slime, ia telah mencapai level maksimum. Khawatir dengan kemampuan yang dimilikinya, ia menyembunyikan hal tersebut agar bisa menikmati kehidupan dengan damai.

16. Edens Zero

Di kerajaan Granbell, sebuah taman hiburan yang ditinggalkan, Shiki sudah menjalani hidupnya berdampingan dengan mesin. Suatu hari, Rebecca dan teman kucingnya, Happy, muncul di gerbang depan taman. Para pendatang baru ini adalah kontak manusia pertama.

Saat itu terjadi pemberontakkan di tanah airnya, Shikki harus bergabung dengan Rebecca dan Happy di pesawat luar angksa mereka dan melarikan diri ke alam semesta yang tak terbatas.

17. Osananajimi ga Zettai ni Makenai Love Comedy

Teman masa kecilku, Shida Kuroha sepertinya memiliki perasaan kepadaku. Dia tinggal di sebelah sedari kecil. Dengan karakter yang ramah serta memilki tipe Onee-san yang perhatian, ini menjadi salah satu kekautan terbesarnya.

Namun, aku sudah memiliki cinta pertamaku, idola cantik di sekolah, Kachi Shirokusa. Meski begitu, aku mendengar bahwa Shirokusa sudah punya pacar. 

Aku berpikir, kenapa bukan aku ? Meskipun di adalah cinta pertamaku, saat aku tenggelam dalam keputusasaan dan depresi, Kuroha berbisik. Bagaimana kalau kita balam dendam ? Balas dendam terbaik yang pernah ada, yaituu ~

18. Uramichi Oniisan

Omoto Uramichi, 31 tahun, adalah pelatih senam dalam program TV pendidikan anak - anak "Together with Mama". Dia mungkin manis di luar, tapi semua anak laki - laki dan perempuan pasti ketakutan setiap kali mereka melihat sekilas kegelan orang dewasa akibat ketidakstabikan emosi Uramichi-sensei. Ini adalah pidato tragis untuk semua "anak laki - laki dan perempuan" yang sekarang sudah dewasa!

19. Vlad Love

Mitsugu Banba adalah seorang gadis SMA yang menemukan makna dalam mendonorkan darah. Dia sering mengunjungi bank darah untuk mendonorkan darah. Meski dirawat dengan kasar oleh perawat, suatu hari dia bertemu dengan gadis cantik yang terlihat seperti orang luar negeri di bank darah. 

Gadis pucat itu sepertinya akan pingsan sebentar lagi, tapi dia mulai menghancurkan bank darah. Gadis yang kehilangan kesadaran tersebut dibawa pulang oleh Mitsugu. 

20. Horimiya

Pemikiran tentang hubungan Kyouko Hori dan Izumi Miyamura sangat mengejutkan bagi orang - orang. Hori yang memiliki kombinasi sempurna antara otak dan kecantikan, sementara Miyamura terlihat lemah lembut dan dijauhi oleh teman sekelasnya. Namun, pertemuan keduanya menjadi awal mula kisah romansa antara Hori dan Miyamura. 

21. 5-toubun no Hanayome Season 2

Masih penasaran dengan cerita si kembar lima, mereka akan hadir kembali Winter 2021.  Pada episode terakhir terlihat bahwa Futaro menikahi seseorang dari kembar lima tersebut. 

Apakah Ichika? Apakah Nino? Apakah Miku? Apakah Itsuki? Ataukah Yotsuba?. Keseruan si kembar lima akan terus berlanjut pada season kedua nanti. Saya sendiri termasuk tim Miku :D, kalo kalian masuk tim mana?.

FYI, seharusnya anime ini handir pada musim Winter 2020, namun terus mengalami pengunduran jadwal hingga musim Winter 2021. Wah parah bener si, tapi tetap nantikan kedatangan anime ini ya.

22. Hataraku Saibou Season 2

Kisah Hataraku Saibou Season 2 akan terus berlanjut. Berbagai penyakit terus menjangkit tubuh manusia, menampilkan visualisasi penyakit baru yang cukup unik dan menyenangkan. 

Hakkekkyuu U-1146 bertemu penyakit baru yang harus ia musnahkan, apakah Hakkekkyuu U-1146 mampu melindungi Sekkekkyuu AE3803 dan sel lainnya dari penyakit mematikan ini ?

23. Kumo Desu ga, Nani ka?

Kehidupan dunia pada saat itu tidak luput dari pertarungan antara Raja Iblis dan Pahlawan. Keduanya melintasi waktu dan meledak di suatu ruangan kelas.

Para siswa yang tewas dalam ledakan tersebut bereinkarnasi kembali di dunia yang berbeda. Orang yang memiliki reputasi paling rendah di sekolahnya akan bereinkarnasi menjadi seekor laba - laba.

 Meski begitu, ia mampu beradaptasi dengan kondisinya sekarang dan mulai tumbuh semakin kuat.

24. Kai Byoui Ramune

Selama seseorang memiliki hati di dalamnya, pasti ada saja yang menderita. Dan kemudian sesuatu yang aneh muncul dan masuk ke dalam pikiran. 

Hal itu menyebabkan penyakit aneh muncul dengan sendiri dalam tubuh seseorang. Bahkan dengan teknologi pengobatan modern pun penyakit misterius ini tidak bisa disembuhkan.

Meski memiliki gelar seorang dokter namun Ramune tidak terlihat seperti itu. Ia bermulut kotor dan tidak terlihat seperti seorang dokter. 

Tapi ketika ia dihadapkan dengan penyakit misterius, dengan cepat ia mampu mengungkap akar penyebab penderitaan dan mampu menyembuhkan pasien tersebut.

25. Boku no Hero Academia Season 5

Boku no hero Academia Season 5 akan memperlihatkan latihan pertarungan antara Kelas 1-A melawan 1-B. Akan banyak sekali pertarungan yang epic di season kelima ini, tentu kelas 1-B akan mendapatkan banyak sorotan dalam season kelimanya. Kamu bisa mengetahui beragam Quirk dari kelas 1-B yang selama ini hanya ada beberapa orang yang diketahui. 

Kenapa saya memasukkan anime Boku no Hero Academia ke dalam rekomendasi anime comedy ? Karena anime ini tidak hanya menampilkan cerita actionnya saja. Kadang sering diberi bumbu comedy di dalamnya. Bagi kamu pencinta anime action terbaik, saya sudah membuatkan rekomendasi tontonnya di blog ini.

26. Isekai Maou to Shoukan Shoujo Season 2

Season kedua dari anime Isekai Maou to Shoukan Shoujo no Dorei Majutsu akan berlanjut pada musim summer 2021 mendatang. Mengisahkan seorang gamer yang tak tertandingi dalam game MMORPG Cross Reverie fantasi. 

Dia dikenal sebagai Demon King Diablo karena memiilki artefak paling langka dalam game dan memiliki level pemain yang tak tertandingi. 

Namun suatu hari, Takuma Sakamoto dipindahkan ke dunia lain dengan penampilan layaknya Diablo dalam game tersebut. 

Di dunia baru yang menyerupai game, Takuma di sambut oleh 2 gadis yang memanggilnya, inilah kisah kebaradaan baruya sebagai raja iblis yang mengancam seluruh dunia.

27. Ijiranaide, Nagatoro-san

Siswa SMA bernama Hayase Nagatoro hanya menghabiskan waktunya untuk menindas kaka kelasnya. Nagatoro memutuskan untuk melanjutkan tidakannya setiap hari dan kaka kealsnya dipaksa untuk melakukan apapun yang terlihat menarik untuknya.

Seiring berjalannya waktu, Kaka kelas tersebut menyadari bahwa dirinya tidak menyukai kehadiran Nagatoro, namun hubungan mereka semakin dekat, meskipun perlakuan yang dibuat tidak nyaman.

28. Tensura Nikki: Tensei shitara Slime Datta Ken

"Aku bereinkarnasi menjadi Slime."

Bahkandi dunia lain, kehidupan tidak selalu dipertaruhkan. Ada banyak pekerjaan yang harus dilakuka, mulai dari membangun komunitas, memberi makan komunitas hingga menempa barang - barang yang dibutuhkan untuk komunitas. 

Inilah kisah kehidupan sehari - hari dari Rimuru dan teman - teman saat mereka sedang bersantai. 

Kesimpulan

Berikut adalah rekomendasi anime comedy terbaru dan terbaik 2021 yang bisa kamu ketahui. Dari sekian banyaknya judul anime comedy yang saya berikan, apakah ada yang cocok dengan selera kamu ? Silahkan berikan tanggapannya di kolom komentar.

Jika rekomendsai anime comedy tidak cocok dengan selera kamu, coba baca anime fantasy terbaik versi infokuy.

Terimakasih telah berkunjung ke infokuy, nantikan artikel menarik lainnya seputar anime hanya di infokuy.

Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url